Profil Lembaga

Lembaga filantropi Islam yang berkhidmat pada kesejahteraan masyarakat melalui berbagai kegiatan dan program yang bermanfaat

BAITUL MAAL (BM) NASUHA adalah Divisi dari Lembaga Koperasi Nasuha / Baitul Maal Wat Tamwil (BMT) Nasuha, yang merupakan lembaga keuangan mikro syariah dengan Surat Keputusan Menkop UKM No. 004099/BH/M.KUKM.2/IV/2017.

BM NASUHA menjadi Mitra Pengelola Zakat (MPZ) dari Lembaga Zakat Nasional Yayasan Wakaf Djalaluddin Pane / LAZNAS DPF No. Izin LAZNAS: SK Kemenag No. 500 tahun 2020.

BM NASUHA bertujuan untuk mengelola dana sosial, khususnya dalam konteks zakat, infaq, sedekah dan fidyah, serta menyalurkan atau memberdayagunakan distribusi dana tersebut sesuai dengan prinsip-prinsip syariah untuk membantu mereka yang membutuhkan.

Kami juga bersama-sama untuk menciptakan dampak yang lebih besar dalam bidang filantropi Islam.

Visi

Menjadi lembaga zakat, infaq dan sedekah yang terdepan serta dapat bermitra dalam memberikan kontribusi positif bagi masyarakat muslim dan meningkatkan kesejahteraan umat Islam.

5 Misi Utama Kami

  • 1
    Mengumpulkan dan mengelola dana zakat, infaq, dan sedekah dari berbagai sumber dengan integritas dan transparansi, serta penggunaannya sesuai dengan prinsip-prinsip syariah Islam.
  • 2
    Mendistribusikan dana sosial kepada mereka yang membutuhkan dengan cara yang adil, efisien dan berkelanjutan, dengan fokus pada pemenuhan kebutuhan dasar, pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan sosial.
  • 3
    Mengembangkan program dan proyek yang memberdayakan masyarakat muslim, membantu mereka untuk menjadi lebih mandiri, membangun keterampilan, dan mengatasi tantangan ekonomi yang mereka hadapi.
  • 4
    Melakukan kolaborasi yang erat dengan Lembaga Zakat Nasional dan lembaga filantropi Islam lainnya untuk menciptakan dampak yang lebih besar dalam bidang filantropi Islam dan menciptakan sinergi dalam pengelolaan dana sosial.
  • 5
    Mengedukasi masyarakat tentang pentingnya zakat, infaq, sedekah, dan fidiyah dalam Islam, serta meningkatkan kesadaran akan tanggung jawab sosial dan kemanusiaan.

Perubahan besar dimulai dari diri sendiri
Bergabunglah dengan kami untuk menciptakan
hari esok yang sejahtera dan menjadi Pahlawan Hari Ini!

Tim BMN

Dalam menjaga amanah bersama inilah tim kecil kami
tb

Teguh Biyanto

Ketua

ANONIM

Sekretaris
Profil Blank

ANONIM

Bendahara
menucross-circle